Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

8 Antivirus 2020 Terbaik untuk Proteksi dari Malware

8 Antivirus 2020 Terbaik untuk Proteksi dari Malware

 


8 Antivirus 2020 Terbaik untuk Proteksi dari Malware versi Babang - Perkembangan teknologi khususnya Laptop dan Komputer yang semakin pesat juga diiringi dengan perkembangan disisi lainnya yang juga tak kalah cepat, misalnya virus.

Virus Laptop dan juga komputer yang terus berkembang menyesuaikan perkembangan teknologi jaman sekarang, memaksakan para penyedia aplikasi antivirus juga terus berinovasi agar tidak kalah berperang dalam memproteksi keamanan di Laptop dan juga komputer.

Bingung memilih proteksi terbaik untuk Laptop ataupun komputermu? Berikut Babang sajikan 8 pilihan antivirus Laptop maupun PC terbaik 2020.


 Baca Juga : Aplikasi Grafis yang wajib di install di Ubuntu 2020


8 Antivirus PC Terbaik 2020


1.      Windows Defender

Diurutan pertama menurut Babang sendiri Windows Defender ini yang paling ampuh dan juga Nyaman karena sudah include bawaan dari windows itu sendiri Windows defender ini pastinya sudah teruji oleh teman-teman semua, dan pastinya teman-teman semua juga banyak yang tidak install aplikasi Antivirus lain cukup dengan windows Defender ini.

Dulu Windows Defender itu sendiri dikenal dengan Microsoft SpyWare. Perangkat lunak ini adalah bagian dari Windows Vista dan Windows 7, serta dapat diunduh secara gratis untuk Windows XP dan Windows Server 2003. Pada Windows 8 dan Windows 10, perangkat lunak ini ditingkatkan menjadi program antivirus menggantikan Microsoft Security Essentials (antivirus dari Microsoft untuk pengguna Windows XP,Windows Vista,dan Windows 7,namun saat ini untuk pengguna Windows XP dan Windows Vista Microsoft Security Essentials sudah dihentikan dukungannya,Windows XP mendapatkan dukungan pembaharuan virus sampai 14 Juli 2015,dan Windows Vista sampai waktu terbatas yang tidak ditentukan).

Windows Defender juga dapat melindungi folder dengan akses aplikasi yang bisa dikontrol,sehingga dapat mencegah terjadinya perangkat lunak berbahaya yang dapat mengakses folder.


2.      McAfee



Diurutan kedua versi babang sendiri ada McAfee Total Security. Sebagai perusahaan keamanan siber terdepan, McAfee menyediakan solusi keamanan tingkat lanjut untuk konsumen, bisnis kecil dan besar, perusahaan, dan pemerintah. Teknologi keamanan dari McAfee menggunakan kemampuan prediktif unik yang didukung oleh McAfee Global Threat Intelligence, yang memungkinkan pengguna rumahan dan bisnis untuk tetap selangkah lebih maju dari gelombang serangan tanpa file berikutnya, virus, malware, dan ancaman online lainnya. Semua yang teman-teman butuhkan untuk mengamankan perangkat teman-teman dari ancaman malware ada pada McAfee, termasuk fitur tambahan seperti penyimpanan online terenkripsi dan perlindungan untuk akun cryptocurrency.


3.      Avast



Avast! adalah sebuah program anti-virus yang dikembangkan oleh Alwil Software yang berdomisili di Praha, Republik Ceko. Program ini pertama kali dirilis pada April 1988. Avast! adalah salah satu program-antivirus yang pertama dirilis untuk Windows x64. Avast sendiri dibekali dengan segudang fitur ekstra seperti pengelola password, keamanan jaringan rumah dan VPN.


4.      Norton



Norton 360 with LifeLock adalah produk perangkat lunak anti-virus atau anti-malware, yang dikembangkan dan didistribusikan oleh NortonLifeLock sejak 1991 sebagai bagian dari keluarga produk keamanan komputer Norton. Ini menggunakan tanda tangan dan heuristik untuk mengidentifikasi virus. Selain itu, yang membuat Norton 360 ini menarik yaitu Norton ini bekerja sama dengan NortonLifeLock yang dapat memproteksi identitas teman-teman dan juga bisa mengawasi pasar gelap dan akan memberi tahu teman-teman jika data pribadi teman-teman seperti alamat email, tanggal lahir atau akun online teman-teman di perjualbelikan secara illegal.


5.      Malwarebytes

Malwarebytes dapat melindungi perangkat teman-teman dari malware, ransomware, situs web berbahaya, dan ancaman online tingkat lanjut lainnya yang telah membuat antivirus tradisional menjadi asing. Perlu teman-teman ketahui bahwasannya Malwarebytes itu sendiri tidak seperti Bitdefender yang bisa mencegah ancaman, namun perangkat lunak ini lebih ke arah mengatasi malware atau virus yang terlanjur masuk dan menginfeksi perangkat teman-teman


6.      Vipre

VIPRE Antivirus adalah perangkat lunak antivirus terbaik untuk rumah dan bisnis. Lindungi data teman-teman dengan perlindungan virus dan malware. Memiliki fitur standar aplikasi ini sangat direkomendasikan kepada teman-teman yang memilih standar dan juga ringan. Selain itu, antivirus ini juga melakukan tugas yang baik dalam melakukan penghentian file berbahaya selama proses pengunduhan dan menghapusnya sebelum menginfeksi perangkat teman-teman.


7.      Bitdefender



BitDefender adalah perangkat lunak antivirus yang dapat digunakan untuk Microsoft Windows, Symbian OS, Windows Mobile, Mac OS X (beta) dan freeBSD. BitDefender tersedia dalam 2 macam yaitu yang berlisensi berbayar dan yang berlisensi gratis. Bitdefender sendiri mendapatkan skor sempurna dalam memproteksi malware dari sejumlah laboratorium pengujian. Ini bisa menghentikan trojan, rootkit, ransomeware serta worm dan juga bisa mengaktifkan ekstensi di browser.


8.      Kaspersky



Kaspersky Endpoint Security untuk Windows adalah aplikasi keamanan paling teruji di dunia, dengan penghargaan terbanyak yang didukung oleh teknologi generasi mendatang untuk melindungi semua Windows  dan datanya. Ini menggabungkan perlindungan multi-lapis, generasi mendatang perlindungan ancaman dengan teknologi proaktif tambahan seperti Aplikasi, Web dan kontrol Perangkat, kerentanan dan manajemen patch dan enkripsi data menjadi agen titik akhir siap EDR dengan toolkit manajemen sistem yang luas. Proteksi yang ditawarkan Kaspersky tergolong hampir menyentuh sempurna. Ini bisa memperingatkan dan memblokir file unduhan yang dinilai berbahaya. Dan ada salah satu fitur yang tidak ada di antivirus yang lain yaitu virtual keyboard


 Nah, 8 proteksi di atas boleh teman-teman coba yah supaya laptop atau komputer teman-teman bisa tetap sehat dan terus bisa di gunakan.

Boleh sharing dibawah yah jika teman-teman punya rekomendasi software Antivirus lainnya..


 

JSI-Tech Solution
JSI-Tech Solution Penyedia Jasa Setting alat jaringan di Bandung.

Posting Komentar untuk "8 Antivirus 2020 Terbaik untuk Proteksi dari Malware"